BUKAN SPILL BUJET, INI PENGALAMAN KELILING 6 DESTINASI DI LABUAN BAJO DALAM SEHARI 2023-09-06 14:40

Pulau Padar, destinasi wajib di Labuan Bajo

 

Live on board atau bermalam di kapal wisata untuk mengeksplor beberapa destinasi wajib di Taman Nasional Komodo tentulah menjadi alternatif ideal bagi wisatawan. Tapi masalahnya tidak semua orang punya waktu yang cukup panjang. Juga, ada yang bisa liburan hanya sendiri atau berdua saja. Kalau sewa kapal tentu akan sangat mahal. Nah, bagi yang seperti itu, pilihan day tour dengan speedboat paling tepat. Apalagi sistemnya join tour, satu orang pun bisa daftar dan tour pasti berangkat. MyTrip akan berbagi pengalaman ikut day tour keliling 6 destinasi di Taman Nasional Komodo Nusa Tenggara Timur bulan April 2023 lalu. Start-nya dari Labuan Bajo tentunya. Masih berharap spill bujet ya, Trippers?

 

Baca juga: “Labuan Bajo Justru Menarik Karena Ada Opsi Bermalam di Kapal

 

6 DESTINASI DARI JAM 6 PAGI HINGGA 6 SORE

Dalam waktu hanya sehari, tepatnya dijemput jam 6 pagi di hotel di Labuan Bajo dan kembali sekitar jam 6 sore, para peserta tour akan diajak mengunjungi dan menikmati 6 destinasi. Pulau Padar, Long Beach, Pulau atau Kampung Komodo, Manta Point, Taka Makassar, dan Pulau Kanawa.

 

Bisa keburu toh? Bisa. Waktunya diatur dengan saat baik oleh tim pemandunya. Memang sih, Trippers tidak bisa terlalu berlama-lama di tiap tempat, terutama di Taka Makassar yang MyTrip rasa sangat singkat.

 

Speedboatnya seperti ini, yang lebih besar

 

Speedboatnya seperti ini, yang lebih kecil

 

Saat speedboat mulai bergerak, kepala pemandu memberikan pengarahan singkat pertama-tama dalam bahasa Indonesia dulu, baru kemudian dalam bahasa Inggris, walaupun saat itu peserta luar negeri lebih banyak. Salut dan setuju!

 

Baca juga: “17 Spot yang Bisa Dikunjungi di TN Komodo, Bukan Cuma Pulau Komodo dan Padar (Bagian 1)

 

PULAU PADAR, PEMANDANGAN INDAH TIADA TARA

Tujuan pertama, Pulau Padar, dicapai dengan speedboat dari Labuan Bajo sekitar 1 jam 15 menit saja. Waktu yang diberikan untuk eksplor hanya 1,5 jam. Peserta sebanyak 35 orang didampingi 3 orang pemandu, jadi semua level kecepatan peserta ter-cover oleh tim pemandu.

 

Trek di Pulau Padar

 

Karena waktu yang singkat, MyTrip langsung menuju Pos 3, spot pertama untuk bisa mendapatkan pemandangan tiga lekukan epik Pulau Padar. Butuh waktu 20-25 menit.

 

Pemandangan utama di Pos 3 Pulau Padar

 

Spot foto favorit di Pos 3 Pulau Padar

 

Tak puas hanya di situ tentu saja, kami naik lagi ke spot yang lebih tinggi dan lebih tinggi lagi. Ada beberapa spot berfoto cantik di sini. Ranger yang bertugas membantu mengarahkan para pengunjung untuk berfoto tak hanya di spot sejuta umat, tapi juga di sudut-sudut lain.

 

Spot sejuta umat di puncak Pulau Padar

 

Spot lainnya yang tak kalah Instagrammable

 

Spot lainnya yang tak kalah Instagrammable

 

Turun dari Pulau Padar dan kembali ke speedboat, kami diberikan minuman dingin (coke, Teh Pucuk, air mineral), juga pisang dan biskuit. Segarrrr…

 

Baca juga: “Pulau Padar di Labuan Bajo, The Most Beautiful Place in The World

 

LONG BEACH, LAUT BENING DAN PASIR PINK

Tujuan kedua, Long Beach, yang juga berada di Pulau Padar, dicapai dalam waktu 10-15 menit. Perjalanan laut ke sini menawarkan pemandangan cantik lekuk-liku Pulau Padar. Jangan dilewatkan.

 

Pemandangan cantik dalam perjalanan ke Long Beach

 

Tiba di Long Beach

 

Kami diberi waktu 1 jam di pantai berpasir pink ini. Bisa berenang-renang cantik di airnya yang sangat jernih, atau duduk-duduk saja di salah satu warung yang dipilih tim pemandu. Bisa beli kelapa muda di sini. MyTrip memilih jalan kaki sedikit ke ujung pantai sebelah kiri karena di situ sepi. Bisa berfoto tanpa bocor.

 

Sisi sebelah kiri Long Beach

 

Deretan warung-warung di Long Beach

 

Baca juga: “Long Beach Pulau Padar, Eksotisme Pasir Pink di Labuan Bajo

 

DESA KOMODO, MELIHAT KOMODO DI HABITATNYA

Dari Long Beach speedboat bergerak menuju destinasi ketiga, Pulau Komodo. Durasi sekitar 30 menit. Agak sedikit berbeda, kami diajak ke Desa Komodo, kampung berpenduduk di Pulau Komodo, untuk trekking ringan melihat komodo di habitatnya. Biasanya wisatawan bukan diajak ke sini, melainkan ke kawasan wisata trekking komodo di bagian lain Pulau Komodo. Saat itu memang kawasan wisata komodo yang dikelola oleh perusahaan yang ditunjuk, memberlakukan tarif yang lebih mahal. Sehingga beberapa operator lokal mengalihkan tamu-tamunya ke Desa Komodo. Nilai plusnya, kami tak hanya melihat komodo, tapi juga keseharian warga lokal.

 

Selamat Datang di Desa Komodo

 

Komodo, hanya ada di TN Komodo

 

Ranger terlebih dahulu menerangkan tentang seluk-beluk komodo --komodo betina ternyata lebih agresif lho! Desa yang tampak kecil tapi padat ini dihuni 560 Kepala Keluarga.

 

Ranger memberi penjelasan

 

Suasana Desa Komodo

 

Di sepanjang jalan kampung terlihat warga menggelar lapak-lapak suvenir berupa T-shirt, juga replika komodo dari kayu dengan aneka ukuran. Kami menghabiskan waktu 1 jam 45 menit di Desa Komodo.

 

Replika komodo

 

Makan siang dalam kotak dibagikan saat kami kembali ke speedboat. Pilihan lauknya: ikan, ayam, atau vegetarian, yang sudah ditanyakan saat mendaftar tour ini.

 

Baca juga: “Panduan Cerdas Eksplor Taman Nasional Komodo

 

MENGEJAR IKAN PARI MANTA DI MANTA POINT

MyTrip sarankan, begitu speedboat berhenti di Manta Point yang berupa perairan tanpa pulau di dekatnya, langsung saja ke bagian belakang boat untuk mengambil alat snorkeling dan kaki katak (fins) sesuai ukuran yang sudah disediakan (termasuk dalam harga trip). Baju renang pastinya juga sudah siap dikenakan. Karena waktu yang dialokasikan di sini sangat singkat, sekitar 30-45 menit. Lagipula, bertemu ikan pari manta itu untung-untungan. Jadi begitu ada instruksi lompat ke air di lokasi ikan pari mantanya ditemukan, Trippers sudah siap. MyTrip dan beberapa peserta yang sigap lompat ke air lebih dulu beruntung bisa melihat 2 ekor ikan pari manta yang berenang berputar-putar. Kloter kedua yang terjun ke air kurang beruntung, mantanya sudah berlalu. Makanya, gercep ya….

 

Ikan pari manta

 

SURGA TERUMBU KARANG DAN PASIR TIMBUL TAKA MAKASSAR

Sehabis dari Manta Point, nggak usah ganti baju yang basah ya… Karena dua tujuan terakhir adalah spot snorkeling. Taka Makassar berupa taman laut dangkal yang dipenuhi terumbu karang cantik. Peserta dipersilakan terjun ke air langsung dari tangga boat dengan alat snorkeling sudah terpasang. Rute snorkelingnya menuju pasir timbulnya. Ya, Taka Makassar memiliki pasir timbul yang cantik. Jadi usai snorkeling bisa leyeh-leyeh sebentar di pasir.

 

Snorkeling di Taka Makassar

 

Pasir Timbul di Taka Makassar

 

FISH FEEDING DI PULAU KANAWA

Destinasi terakhir, Pulau Kanawa. Speedboat merapat ke dermaga. Yang mau snorkeling bisa turun lewat tangga dermaga. Yang mau melihat-lihat dan bersantai di pantainya juga bisa. Waktunya cukup panjang, sekitar 1 jam.

 

Baca juga: “Suka Snorkeling? Jangan Lewatkan Pulau Kanawa!

 

Biasanya wisatawan dibekali umpan berupa roti untuk memancing ikan-ikan mendekat. Tapi tanpa membawa umpan pun, ikan-ikan di bawah dermaga Pulau Kanawa sangat banyak. Seru snorkeling di sini.

 

Seru snorkeling di Pulau Kanawa

 

Salah satu sudut pantai di Pulau Kanawa

 

PELANGI DALAM PERJALANAN PULANG

Sekitar pukul 5 sore speedboat mulai meninggalkan Pulau Kanawa dan kembali ke Labuan Bajo. Beruntung sore ini kami dapat bonus pelangi yang sangat indah. Rombongan kami tiba di Labuan Bajo sekitar pukul 17.30.

 

Bonus pelangi

 

Bonus pelangi

 

SPILL BUJET?

OK dehSpill bujet juga deh ya... Wkwkwk… Cukup bayar Rp1.450.000 per orang untuk ikut day tour ini. Sudah termasuk antar jemput di hotel di Labuan Bajo, lunch box, snack, buah, minuman dingin, teh/kopi, dipinjamkan alat snorkeling dan life jacket, juga pemandu berpengalaman yang menemani di tiap spot. Tapi harga belum termasuk tiket TN Komodo untuk WNI Rp200.000/orang, WNA Rp400.000 per orang. Disiapkan tunai di lokasi.

 

Baca juga: "Spill Bujet Raja Ampat dan Labuan Bajo yang Viral di Medsos, Validkah?"

 

Biaya itu tentu saja belum termasuk menginap satu malam sebelum dan satu malam sesudah trip ya. Trippers bisa cari dan pesan sendiri hotelnya sesuai selera dan bujet. Untuk transportasi dari Bandara Komodo juga mudah dan murah, apalagi Labuan Bajo areanya nggak luas. Soal makan di Labuan Bajo juga banyak sekali pilihannya dengan aneka bujet.

 

Pendaftaran day tour bisa ke MyTrip di nomor 0811821006. Ayo buruan, tunggu apa lagi?

 

 

Teks: Mayawati NH (Maya The Dreamer) Foto: Mayawati NH, Dok. MyTrip
Comment