REDDOORZ LUNCURKAN KAMPANYE #BISAAJA, MUDAHKAN MASYARAKAT INDONESIA BERLIBUR 2019-10-18 08:55

 

RedDoorz, platform pemesanan hotel online nomor satu di Indonesia dan Asia Tenggara, Mulai 17 Oktober 2019 meluncurkan kampanye brand terbesarnya bertajuk #BisaAja. Melalui #BisaAja, kampanye RedDoorz ini  bertujuan untuk membedakan diri dengan jaringan hotel lain dengan mengajak masyarakat Indonesia untuk bepergian tanpa perlu merasa khawatir, tanpa perlu merasakan kendala yang selama ini banyak dialami saat berlibur.

 #BisaAja tidak hanya mengakomodasi keperluan masyarakat Indonesia saat bepergian, tetapi juga memberikan solusi atas permasalahan yang umum dihadapi saat bepergian. Country Marketing Director RedDoorz Indonesia, Sandy Maulana mengatakan, “Ide #BisaAja lahir dari hubungan dan pemahaman mendalam RedDoorz terhadap konsumen Indonesia -- yang menginginkan akomodasi dengan harga terjangkau tanpa harus mengalami kendala selama perjalanan -- baik di dalam maupun di luar negeri.”

 

 

Kampanye #BisaAja RedDoorz menyoroti beberapa permasalahan umum yang banyak dialami masyarakat Indonesia ketika sedang bepergian di dalam maupun luar negeri. Menurut data  RedDoorz, kendala yang paling banyak dialami, yakni: masyarakat lebih memilih bepergian dalam kelompok besar, pilihan hotel masih terbatas, terutama di daerah luar kota dan       Masyarakat Indonesia cenderung membuat rencana perjalanan dadakan,

Melalui kampanye #BisaAja, RedDoorz menawarkan solusi bagi permasalahan umum saat bepergian tersebut. Dengan menstandarisasi kualitas dan pengalaman di seluruh propertinya, RedDoorz memastikan bahwa wisatawan akan merasakan pengalaman menginap dengan harga terjangkau di seluruh jaringan hotel yang luas di lebih dari 100 kota di Indonesia.

Dari Sabang hingga Jayapura, Denpasar hingga Jakarta, RedDoorz memiliki hotel di seluruh penjuru negeri. RedDoorz juga menetapkan standar pelayanan yang sama di seluruh Asia Tenggara, sehingga para wisatawan dapat merasakan pengalaman menjelajah tanpa perlu khawatir dengan kondisi hotel.

Kemampuannya untuk terhubung dengan cepat, memahami, dan memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia merupakan salah satu alasan mengapa RedDoorz berhasil berkembang dengan cepat dan melanjutkan ekspansinya ke seluruh penjuru Indonesia dan Asia Tenggara.

RedDoorz juga menyederhanakan proses pencarian, pemesanan dan pembayaran bagi konsumen melalui aplikasi mobile dan website RedDoorz sehingga menghapus kerumitan-kerumitan dari awal hingga akhir. Konsumen RedDoorz di Indonesia dapat memesan hotel RedDoorz semudah tiga kali klik, dan merasa tenang ketika memesan secara langsung melalui perusahaan yang bersangkutan, di mana konsumen dapat memilih metode pembayaran yang diinginkan mulai dari kartu kredit, kartu debit, dan layanan pembayaran digital terkemuka.

Sebagai bagian dari kampanye #BisaAja, RedDoorz memberikan diskon menarik sebesar 25% kepada seluruh konsumen yang ada dan yang baru untuk pemesanan hotel dengan menggunakan kode: BisaAja25.

Teks: Ignatius Ferry
Comment