SHAWN MENDES AKAN KONSER DI SENTUL 2019-10-07 22:20

 

AEG Presents, MTG, PK Entertainment dan Sound Rhythm akan menyelenggarakan SHAWN MENDES: THE TOUR 2019 ASIA Presented by Traveloka. Official Sponsor: Cornetto yang berlokasi di Sentul International Convention Center (SICC) pada hari Selasa, 8 Oktober 2019.

Jelang konser semua persiapan sedang dalam proses pengerjaan mulai dari tata panggung, tata cahaya dan juga tata suara yang diharapkan akan dapat memenuhi kenyamanan dan kepuasan bagi seluruh pengunjung yang akan datang untuk menonton konser Shawn Mendes. Bagi penggemar/fans yang masih belum mempunyai tiket konsernya, tiket dapat dibeli di Traveloka ataupun melalui situs resmi www.shawnmendesjakarta.com.

Terry Santoso, Head of Marketing Traveloka Xperience, menjelaskan lebih lanjut peran Traveloka Xperience dalam Shawn Mendes The Tour 2019 Asia, “Kami melihat antusiasme penggemar yang sangat luar biasa semenjak tiket resmi dijual secara umum pada 30 April 2019 lalu, terbukti dari 2 kategori tiket yang sudah habis terjual. Partisipasi Traveloka Xperience sebagai Exclusive Online Ticket Partner dalam konser Shawn Mendes yang pertama kalinya di Indonesia ini menekankan komitmen Traveloka untuk memberikan kemudahan bagi pengguna yang ingin mendapatkan ragam pilihan hiburan, termasuk konser, yang berkualitas.”

“Selain dapat memesan tiket untuk konser Shawn Mendes, para pengguna juga berkesempatan untuk mendapatkan hadiah voucher menarik dengan berpartisipasi dalam permainan di booth spesial yang dipersembahkan oleh Traveloka Xperience yang dapat dikunjungi saat acara. Tak hanya itu saja, sebagai perusahaan teknologi penyedia layanan perjalanan dan gaya hidup terdepan di Asia Tenggara, kami tentunya menyediakan solusi end-to-end bagi para pengguna kami untuk memudahkan dan memberikan kenyamanan dalam menikmati konser Shawn Mendes The Tour 2019 Asia. Mulai dari metode pembayaran yang lebih dari 40 opsi, termasuk PayLater, hingga kemudahan dalam memesan transportasi maupun akomodasi bagi pengunjung yang berada di luar kota Jakarta,” tutup Terry.

Teks: Ignatius Ferry
Comment